Mamuju, – Danrem 142/Tatag Kolonel Inf Hartono, S.I.P., M.M yang diwakili Kasrem 142/Tatag Kolonel Arh Dedik Ermanto, S.I.P., M.T mengikuti kegiatan Penanaman Mangrove dalam rangka memperingati HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di Pantai Ampallas, Kelurahan Bebanga, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat. Minggu (18/08/2024)
Acara yang mengusung tema "Merdeka Dari Ancaman Global: Warning Pemanasan Global" ini dihadiri oleh Pj Gubernur Sulawesi Barat Dr. Bahtiar Baharuddin, M.Si, Kapolda Sulbar, serta unsur Forkopimda Sulbar, pelajar, dan masyarakat setempat.
Dalam kegiatan ini, sebanyak 20.000 bibit mangrove ditanam di sepanjang pantai Ampallas sebagai langkah konkret untuk menghadapi tantangan pemanasan global dan mengurangi dampak perubahan iklim.
Kolonel Arh Dedik Ermanto menegaskan pentingnya kolaborasi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan demi masa depan yang lebih baik.
"Kegiatan ini bukan hanya simbol dari perayaan kemerdekaan, tetapi juga sebagai bentuk nyata kepedulian kita terhadap kelestarian alam dan komitmen bersama untuk melawan pemanasan global, " ujar Kolonel Arh Dedik Ermanto.
Baca juga:
Maggot Tekan Biaya Pakan
|
Penanaman mangrove ini diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan pesisir Sulawesi Barat, sekaligus menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk lebih peduli terhadap isu-isu lingkungan.
Acara penanaman mangrove ini berlangsung dengan penuh semangat, diwarnai dengan partisipasi aktif dari TNI, Polri dan seluruh elemen masyarakat yang hadir. Ini adalah wujud nyata dari semangat gotong royong yang menjadi bagian dari nilai-nilai kemerdekaan Indonesia.